4 Hal Penting ini dalam Manajemen Klinik
- Madtive Studio
- Senin, 24 Januari 2022
Mengelola fasilatas kesehatan (klinik) bukanlah hal yang sepele. Anda membutuhkan manajemen klinik yang tepat. Jika klinik yang akan dikelola sudah ada, Anda harus menjalankannya dengan sistem manajemen yang sesuai agar berkembang dengan baik dan efektif. Berikut adalah hal-hal yang dapat anda jadikan sebagai acuan manajemen klinik anda:
Marketing
Manajemen klinik selanjutnya yakni marketing. Jika anda dapat mendatangkan suatu profit, maka klinik anda dapat dikatakan berhasil/sukses. Bentuk profit ini beragam seperti barang, uang, atau profit lainnya. Agar anda mendapatkan profit, maka anda harus melakukan pemasaran dengan baik. Yang dimaksud dengan pemasaran atau marketing di sini adalah promosi klinik yang mana dapat berupa collecting, selling, public relation, dan juga lainnya. Ingat, promosi ini juga sangat mempengaruhi perkembangan klinik, maka anda harus cerdas dalam menyetting strategi marketing anda.
Keuangan
Mengatur manajemen yakni keuangan. Dalam bidang apapun, jika tanpa adanya keuangan, maka kebangkrutan dapat menghampiri kapan saja. Maka, perencanaan keuangan sangat diperlukan. Jika perencanaanya bagus, maka klinik akan berkembang bagus. Namun, jika perencanaanya buruk, klinik bisa saja gulung tikar. Keuangan yang baik merupakan keuangan yang dapat mengalokasikan semua anggarannya sesuai dengan strategi marketing.
Sumber Daya Manusia
Posisi SDM dalam hal ini sangatlah penting. Seperti yang kita tahu bahwa manusia adalah investasi terbesar. Agar klinik berkembang pesat sesuai tujuan, visi, juga misi yang sudah anda rumuskan, maka anda butuh SDM handal. Handal maksudnya paham akan hak dan kewajiban dan melaksanakan tugas sesuai job desc. Namun, mengendalikan SDM juga bukan perkara mudah. SDM yang buruk punya potensi besar untuk menghancurkan usaha anda.
Anda memerlukan strategi dalam mengendalikan SDM. Strategi untuk mengajak mereka bersama-sama mencapai tujuan. Yang harus anda tanamkan adalah SDM anda juga ingin dan perlu berkembang. Meskipun SDM yang anda miliki adalah tenaga dengan skill minim (pas-pasan), tetaplah mencoba mempertahankannya jika memang mereka bertanggung jawab. Ingat, SDM dapat anda jadikan sebagai indikator kepuasan pasien.
Sistem klinik dan SOP
Agar anda dan tim dapat bekerja dengan sangat maksimal, maka anda juga butuh sistem yang bagus dalam mengelola usaha anda. Tim anda bukanlah anak kecil yang dapat dipukul atau dibentak. Pikiran mereka sudah matang dalam segala hal. Maka, anda hanya perlu menyajikan sistem terbaik untuk dijalankan bersama. Berilah SOP yang clear kepada tim. Dengan demikian, mereka akan memahami pekerjaan mereka baik harian, mingguan, hingga tahunan. SOP tersebut juga dapat membantu anda mengetahui apakah mereka memang bertanggung jawab atau tidak.
Selain itu, anda juga dapat menerapkan budaya klinik seperti kekeluargaan, saling menghormati, disiplin, dan masih banyak lagi. Anda dapat menciptakan budaya baik lainnya. Budaya tersebut akan berdampak baik untuk kemajuan klinik anda. Maka, anda harus serius dengan SOP dan budaya klinik anda.
Itulah beberapa hal penting yang perlu anda lakukan terkait manajemen klinik. Tentu perlu juga inovasi beberapa sektor untuk lebih maksimal dan setiap klinik tidaklah sama persis.
Penggunaan SIM Klinik juga akan mendukung proses layanan pasien lebih cepat dan efisien. Ingin tau lebih detail SIM Klinik Himed, yuk Coba.